Senin, 08 November 2010

Drawing Surabaya Futsal Tournament 2010

Technical meeting yang dilaksanakan pelaksana SFT 2010, mendapat animo besar dari peserta yang haus akan kejuaraan futsal resmi terlebih memperebutkan Piala Gubernur Jawa Timur. Untuk kali pertama futsal kategori pelajar SMU ini bertarung dalam titel Piala Gubernur Jawa Timur, terlebih ini yang pertama banyak peserta menargetkan untuk menjadi yang terbaik dalam SFT 2010.
SMAN 1 Trenggalek yang untuk kali pertama juga bertandang ke Surabaya menargetkan ke semifinal. "Baru dua kali kami bermain di luar kota Trenggalek. Pertama kami di Tulungagung tapi gagal, dan terakhir di Kediri kami tampil sebagai juara", cerita Chandra Tri, selaku asisten pelatih SMAN 1 Trenggalek. Pada laga perdana mereka akan berhadapan dengan SMA Hang Tuah I Surabaya.
Jumlah peserta yang mendaftar hingga 77 membuat pelaksana harus memilah berkas-berkas hingga tereduksi menjadi 32 peserta se Jawa Timur. SFT 2010 ini akan menggunakan sitem gugur,"Waktu pertandingan 2 x 20 menit. Kalau kedudukan imbang dilanjutkan perpanjangan waktu 2 x 5 menit. Untuk semifinal perpanjangan waktu 2 x 10 menit.", jelas Ardhy Jayaputra selaku Ketua Pelaksana SFT 2010. Bahkan ofisial yang mendampingi tim diwajibkan berpakaian rapi dan bersepatu. "Kami meminta ofisial tidak memakai kaos atau celana pendek. Untuk partai final, ofisial yang mendampingi tim wajib berpakaian resmi, berdasi, celana panjang gelap bukan jeans dan sepatu pantofel hitam.", terang Ketua Pelaksana SFT 2010.

Jadwal Pertandingan Babak Pertama

Kamis, 11 November 2010
Pukul 14.00 WIB : SMA GIKI II Surabaya vs SMA Dr. Soetomo Surabaya.
Pukul 14.40 WIB : SMA Hang Tuah I Surabaya vs SMAN 1 Trenggalek.
Pukul 15.20 WIB : SMAN 1 Krembung vs SMAN 15 Surabaya.
Pukul 16.00 WIB  : SMAN 6 Surabaya vs SMA BP 2 IP Surabaya.
Pukul 16.40 WIB  : SMAN 1 Puri Mojokerto vs SMA Semen Gresik.
Pukul 17.20 WIB  : SMAN 3 Sidoarjo vs SMA Hang Tuah II Sidoarjo.
Pukul 18.00 WIB  : SMAN 4 Jember vs SMAK Frateran Surabaya.

Jumat, 12 November 2010
Pukul 15.00 WIB : SMAN 7 Surabaya vs SMK Antartika II Sidoarjo.
Pukul 15.40 WIB : SMA Ta'miriah Surabaya vs SMAN 21 Surabaya.
Pukul 16.20 WIB : SMAK St.Agnes vs SMAN 14 Surabaya.
Pukul 17.00 WIB : SMA Margie Surabaya vs SMAN 1 Probolinggo.
Pukul 17.40 WIB : SMAN 1 Bangkalan vs SMA Taman Siswa Sidoarjo.
Pukul 18.20 WIB : SMAN 9 Surabaya vs IPH High School Surabaya.
Pukul 19.00 WIB : SMAN 4 Sidoarjo vs SMA Kemala Bhayangkari 3 Porong.
Pukul 19.40 WIB : SMAN 20 Surabaya vs SMAK Stanislaus.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar